Wednesday, October 28, 2020

TUHAN TIDAK BISA DILIHAT


Catatan Kecil  Dr.Mura


 Menurut pendapat sebagian umat Kristen bahwa Musa berhadapan-hadapan muka dengan Tuhan Allah demikian pula dengan Rasul-rasul yang lain, hal ini banyak diceritakan dalam Perjanjian Lama. Untuk itu perhatikan pula kitab Perjanjian Lama berikut ini:


“Lalu firmanNya: Engkau (Musa) tidak tahan memandang wajahKu, sebab TIDAK ADA ORANG yang MEMANDANG AKU dapat hidup”. Berfirmanlah TUHAN: Ada suatu tempat dekatKu, dimana engkau dapat berdiri di atas gunung batu; apabila kemuliaanKu lewat, maka Aku akan menempatkan engkau dalam lekuk gunung itu…” (Keluaran 33:20)

Sebagai perlakuan khusus kepada Musa, Tuhan Allah hanya menampakkan punggung-Nya.
“Kemudian Aku (Tuhan) akan menarik tanganKu dan engkau akan melihat punggungKU (Keluaran 33:23)
“Tuhan tidak pernah dilihat manusia dan manusia memang tidak dapat melihat-Nya (1 Timotius 6:16)”

Jadi dalam Alkitab Perjanjian lama sendiri menegaskan bahwa Tidak pernah ada orang yang mampu melihat wajah Tuhan. Namun ayat di atas bertentangan dengan ayat-ayat berikut ini:

“Dan Tuhan berbicara kepada Musa dengan berhadapan muka seperti seorang berbicara kepada temannya (Keluaran 33:11)”

“Lalu mereka (Musa, Harun, dan 70 orang lainnya) melihat Allah Israel (Keluaran 24:10)
“Yakub menamai tempat itu Pniel, sebab katanya:”Aku telah melihat Allah berhadapan muka, tetapi nyawaku tertolong (Kejadia 32:30)

No comments:

Post a Comment

Komentar Facebook